CIMB Niaga berdiri pada tanggal 26 September 1955 dengan nama Bank Niaga. Pada dekade awal berdirinya, fokus utama adalah pada membangun nilai-nilai inti dan profesionalisme di bidang perbankan. Sebagai hasilnya, Bank Niaga dikenal luas sebagai penyedia produk dan layanan berkualitas yang terpercaya. Di tahun 1987, Bank Niaga membedakan dirinya dari para pesaingnya di pasar domestik dengan menjadi Bank yang pertama menawarkan nasabahnya layanan perbankan melalui mesin ATM di Indonesia. Pencapaian ini dikenal luas sebagai masuknya Indonesia ke dunia perbankan modern. Kepemimpinan Bank dalam penerapan teknologi terkini semakin dikenal di tahun 1991 dengan menjadi yang pertama memberikan nasabahnya layanan perbankan online.
Bank Niaga menjadi perusahaan terbuka di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya (kini Bursa Efek Indonesia/BEI) pada tahun 1989. Keputusan untuk menjadi perusahaan terbuka merupakan tonggak bersejarah bagi Bank dengan meningkatkan akses pendanaan yang lebih luas. Langkah ini menjadi katalis bagi pengembangan jaringan Bank di seluruh pelosok negeri.
Pemerintah Republik Indonesia selama beberapa waktu pernah menjadi pemegang saham mayoritas CIMB Niaga saat terjadinya krisis keuangan di akhir tahun 1990-an. Pada bulan November 2002, Commerce Asset-Holding Berhad (CAHB), kini dikenal luas sebagai CIMB Group Holdings Berhad (CIMB Group Holdings), mengakuisisi saham mayoritas Bank Niaga dari Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN). Di bulan Agustus 2007 seluruh kepemilikan saham berpindah tangan ke CIMB Group sebagai bagian dari reorganisasi internal untuk mengkonsolidasi kegiatan seluruh anak perusahaan CIMB Group dengan platform universal banking.
Dalam transaksi terpisah, Khazanah yang merupakan pemilik saham mayoritas CIMB Group Holdings mengakuisisi kepemilikan mayoritas LippoBank pada tanggal 30 September 2005. Seluruh kepemilikan saham ini berpindah tangan menjadi milik CIMB Group pada tanggal 28 Oktober 2008 sebagai bagian dari reorganisasi internal yang sama.
Kami sedang membutuhkan kandidat untuk posisi berikut :
COLLECTION STAFF
- Melakukanreminder/penagihan untuk account-account tertunggak melalui telpon (desk) atau kunjungan (field)
- Membina hubungan baik dengan nasabah dan memberikan tingkat layanan melalui cara penagihan yg tetap
- Berpedoman pada profeisonalisme
- Melakukan negosiasi dengan nasabah yang memiliki account tertunggak agar tercapai kesepakatan dan solusi terbaik
- Menciptakan lingkungan kerja yg positif dan menjaga team work dengan baik
- Minimum pendidikan D3 semua jurusan (Desk) dan Lulusan SMA Sederajat (field), pengalaman 1 tahun lebih diprioritaskan.
- Maksimum usia 35 tahun (desk) dan 40 tahun (field) pada saat bergabung
- Memiliki komunikasi yang baik, dapat diandalkan, dan bertanggung jawab
- Tekun, Jujur, Ramah, berpengetahuan, teliti, dan mampu bekerja dibawah tekanan
- Penempatan : Bintaro, Tebet, Mampang
Jika anda memenuhi kualifikasi diatas, silakan datang langsung dengan membawa CV, fotokopi KTP, fotokopi Ijazah, fotokopi transkrip nilai dan foto terakhir, pada Walk In Interview yang akan diadakan :
Kamis, 05 September 2019
Jam 10.00 – 12.00 WIB
PT. Bank CIMB NIAGA