
Dinas Tenaga Kera dan Transmigrasi Kota Serang (Disnakertrans Kota Serang) untuk pertama kalinya mengadakan Job Fair atau bursa lowongan kerja yang akan diadakan pada tanggal 23 Juli mendatang, guna menekan angka pengangguran yang ada di Prov. Banten, Khusunya Kota Serang.
Dilansir dari www.bantennews.co.id Sampai saat ini menurut Kepala Dinas Tengah Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Serang, Ahmad Benbela, Job Fair pada 23-24 Juli 2019 akan diikuti sekitar 30 perusahaan yang di antaranya terdiri dari perbankan, perhotelan, finance, ritel, asuransi, property, dan beberapa industri lainnya dari berbagai bidang.
Kegiatan yang masuk rangkaian Hari Jadi Kota Serang ke-11 tersebut rencananya akan dilaksanakan di Alun-alun Barat Kota Serang. Adapun jumlah peluang kerja yang tersedia dalam website www.jobfairkotaserang.com, saat ini sudah ada sebanyak 6.590 lowongan kerja.
“Persiapan sudah 95 persen. Saat ini sudah ada 20 lebih perusahaan, hampir 30 yang akan terlibat di job fair. Kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Pemkot Serang untuk mengentaskan angka pengangguran,” ujarnya, Jumat (12/7/2019).
“Ini berarti dari 600 ribu lebih penduduk yang ada di Kota Serang, angka penganggurannya hanya sebesar 1 persen. Harapannya, dari 6.000, 600-nya bisa terserap untuk bekerja di perusahaan yang membuka lowongan di kegiatan (job fair) nanti,” harapnya.
Walikota Serang Syafrudin berharap Job Fair nanti dapat menyerap angka pengangguran di Kota Serang.
“Kendala kita dalam mengentaskan pengangguran di Kota Serang adalah terbatasnya jumlah perusahaan atau industri yang ada di Kota Serang, dimana saat ini masih didominasi oleh perusahaan penyedia barang dan jasa. Harapannya, dengan dilaksanakannya kegiatan job fair, semoga ke depan bisa menarik minat para investor untuk mendirikan perusahaan di Kota Serang,” ujarnya.
Apakah masih ada lowongan pak? Jika ada apakah tinggi badan mempengaruhi? Cara daftarnya bagaimana pak?🙏
Saya siap bekerja dan saya sekarang pengangguran dan saya puya pengalaman di indah kiat serang